Penutupan Pelatihan berhitung dengan metode Gampang, Asyik dan Menyenangkan (Gasing) Tahun 2024, dilakukan oleh Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Biak Numfor, Zacharias L. Mailoa, ST.,MM ditandai dengan tes langsung yang diberikan kepada para guru peserta pelatihan, Rabu (29/5) malam.
Pelatihan metode Gasing Fase 2 Tahun 2024 yang berlangsung selama 19 hari sekolah, sejak 10 Mei – 19 Mei 2024 diikuti sebanyak 150 guru dari 75 sekolah dasar (SD) dan 66 guru dari 33 sekolah menengah pertama (SMP) artinya total ada 216 guru dari 108 sekolah baik tingkat SD maupun SMP.
Plt Sekda saat mewakili Pj Bupati Biak Numfor dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Prof. Yohanes Surya. Ph.D dan jajaran yang telah menjadi bagian dari investasi Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas di Kabupaten Biak Numfor.
Ia menilai bahwa, kerja sama dengan Surya Intitute (Prof. Yohanes Surya) dalam menyiapkan generasi emas Kabupaten Biak Numfor melalui berhitung dasar dengan metode GASING penting dilakukan dan sudah terbukti telah mencerdaskan ribuan anak bangsa di seluruh Indonesia.
“Program pelatihan dengan metode GASING yang telah dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kabudayaan Kabupaten Biak Numfor dalam dua tahun ini menjadi langkah tepat untuk mendukung komitmen kita bersama untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan yang jauh lebih baik lagi kedepan dan sekaligus menjadi bagian dari suksesnya program Biak Pintar,” ujar Plt Sekda
Ia juga meminta kepada para peserta pelatihan agar ketika kembali ke sekolah masing-masing dapat terus mengembangkan ilmu dan kemampuan yang didapat selama mengikuti pelatihan.
“Terapkan dan tularkan ilmu yang di dapatkan ke setiap anak di sekolah secara berkesinambungan, termasuk di sekolah yang ada di wilayah kepulauan dan kampung-kampung,” tandasnya
28 Januari 2025