Baca Berita



Masyarakat Butuh Hiburan..!! “Terima Kasih Pemerintah, Terima Kasih Pak Bupati”

Masyarakat Butuh Hiburan..!! “Terima Kasih Pemerintah, Terima Kasih Pak Bupati”



Penulis : Humas Pro Biak | Tanggal Publish : 15 Agustus 2022

HIBURAN RAKYAT. Masyarakat mengikuti rangkaian kegiatan Semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77 terlihat cukup antusias. Selain terlihat haus hiburan, masyarakat juga ingin terlibat langsung dalam berbagai kegiatan-kegiatan yang digelar tersebut.

Misalnya saja, di Parade Menabuh Tifa (pecahkan rekor Muri) tidak kurang dari 6.400 , demikian halnya dengan Pesta Rakyat (panggung hiburan) ribuan dan bahkan lautan manusia terlihat di panggung hiburan rakyat dalam tiga malam terakhir,

Bahkan ratusan kendaraan terpaksa harus diparkir di luar jalan utama karena begitu padatnya manusia di lokasi pelaksanaan Pameran Pembangunan dan UMKM, dimana Panggung Hiburan Rakyat dilaksanakan, di Hanggar Lanud Manuhua Biak.

Sejumlah warga menyambut sukacita kegiatan pesta rakyat sebagai rangkaian semarak HUT Kemerdekaan ke-77 itu, mereka menyatakan bahwa masyarakat saat ini haus hiburan, mereka butuh hiburan.

“Masyarakat cukup banyak sekali, ini menandakan masyarakat butuh hiburan. Terima kasih pemerintah, Pak Bupati dan panitia, semoga kedepan makin banyak hiburan bagi masyarakat di Biak,” kata Mama Maria sambil menatap keatas panggung melihat Via Valen membawakan lagu-lagunya.

Di tempat yang sama, Veon misalnya, juga menyampaikan rasa herannya melihat lautan manusia memenuhi sekitar Hanggar Lanud Manuhua. Bahkan Ia berharap hiburan-hiburan rakyat seperti itu diadakan setiap saat, di momen-momen tertentu.

“Masyarakat itu butuh hiburan, masyarakat haus hiburan, apalagi kita di Biak. Lihat saja sekarang, begitu banyaknya orang, kita mau jalan saja berdesak-desakan, itu menandakan masyarakat mau hiburan dan tidak bicara lain-lain,” tandasnya.

Sekedar diketahui, terkait dengan hiburan rakyat, panitia pelaksana mendatangkan artis-artis lokal Papua dan luar Papua. Diantaranya Doddie Latuharhary, Via Valen, D'uzzy, Mario G Klau, Epo D'fenomeno, Whllyano, trio Papua, justy Aldrin, Sonya Bara d dan lainnya. Doddie dengan lagu Danke, Via Vallen lagu Sayang dan sejumlah lagu-lagu lainnya.

Bupati Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd yang juga hadir dalam panggung hiburan itu mengajak semua masyarakat tanpa terkecuali untuk tetap menjaga kebersamaan, persatuan dan kesatuan serta menjaga Biak Numfor sebagai wilayah zona damai.

“Mari kita satukan tekad, membangun Kabupaten Biak Numfor yang lebih baik. Kita bekerja dengan tulus sesuai dengan kapasitas masing-masing, kalau bukan kita sendiri lalu siapa lagii. Saat ini Biak Numfor butuh aksi dan kerja nyata, bukan butuh orang yang hanya bicara tanpa aksi nyata untuk masyarakat,” pungkasnya.

“Jadi mari kita bersama-sama melangkah maju untuk kemajuan Kabupaten Biak Numfor yang kita cintai dan banggakan bersama. Hal-hal yang kurang kita perbaiki dan saling mengingatkan, silakan berikan masukan-masukan konstruktif supaya kita lebih baik kedepan,” sambungnya.