GURU PAUD. Guru-guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) atau Bunda PAUD memiliki peranan yang cukup strategis untuk mencegah terjadinya stunting di masyarakat. Melalui PAUD anak anak usia dini dapat diberikan pemahaman yang baik tentang bagaimana menjaga makanan dengan gizi seimbang.
Hal itu seperti disampaikan oleh Asisten II Setda Kabupaten Biak Numfor Loi Louis Yensenem, SE.,M.Si saat membuka Pelatihan Calon Pelatih Diklat Berjenjang Tingkat Dasar Berbasis Teknologi Informasi Bagi Guru Pendamping Terintegritas Program Pecegahan dan Penanggulangan Stunting, di SKB Biak, Selasa (7/6).
“PAUD merupakan dasar bagi terbentuknya karakter anak, sebab saat usia 0 – 6 tahun otak anak berkembang pesat, hingga 80 persen. Pada usia 0-6 tahun itu juga sering disebut sebagai usia emas anak (golden age). Jika sebagai tenaga pendidik atau orang tua salah mengasuh dan memberi asupan gizi kepada anak-anak, bayangkan berapa besar kerugian di masa yang akan datang,” ujarnya.
Dikatakan, pencegahan stunting pada usia dini sangat diperlukan seluruh tenaga pengajar PAUD agar memiliki pengetahuan tentang stunting. Hal tersebut dinilai penting agar para guru (Bunda PAUD) dapat memberikan pelayanan yang tepat bagi anak,khususnya bagaimana menyiapkan anak dengan baik melalui bagaimana membantu dalam memberikan informasi tentang pentingnya asupan gizi yang tepat bagi setiap anak sehingga bisa bertumbuh kembang dengan baik.
“Jika pada usia 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) kita melakukan kesalahan dalam penanganan, maka anak-anak akan berpotensi stunting. Disinlah pentingnya guru PAUD perlu dibekali secara berkesinambungan tentang berbagai pengetahuan,” tandasny.
10 Oktober 2024